Dari hampir semua produk kosmetik yang banyak beredar di pasaran, pastinya selalu menawarkan keunggulan dan beragam manfaat buat perawatan kecantikan. Selain itu dari tiap masing merek juga kerap melabel produk kosmetik produksinya berbahan dasar dari alam. Baik itu untuk produk yang menggunakan bahan dari tanaman, buah-buahan maupun yang berasal dari sejumlah rempah-rempah. Namun, tahukan anda belum lama ini ada sebuah produsen yang telah berhasil menciptakan produk kecantikan buataannya menggunakan bahan utama dari ganja.
Langkah inilah yang coba di lakukan oleh salah satu produsen medis dan kosmetik bermerek Carun yang sudah terkenal di belahan Eropa. Adapun item produknya terdiri dari jenis sabun, minyak badan, krim pelembab dan juga salep untuk kulit.
ilustrasi gambar by carun |
Lewat situs resminya "carun" menyatakan produk ini bisa mengatasi segala permasalahan pada kulit dari mulai jerawat, iritasi, sampai eksim. Hal ini di karenakan adanya ekstrak ganja sativa yang mengandung anti-inflamasi cannabinoids. Di mana nantinya senyawa inilah yang di proses oleh tubuh secara alami. Hingga dapat mendukung sistem kekebalan, memiliki antiseptik, antibiotik, dan menormalkan keseimbangan serta kesehatan sel.
Sementara itu, produk kosmetik ini masih terus dikembangkan dan baru di luncurkan di Inggris.
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »